LINGKAR INDONESIA – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan menegaskan bahwa pihaknya akan tetap setia, fatsun mendukung AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) didalam menahkodai Partai Demokrat.
Penegasan ini diungkapkannya usai hadiri acara camping dan temu kangen 27 Ketua DPC Partai Demokrat se-Jawa Barat dengan AHY di Pangalengan, Bandung, Jawa Barat, Kamis (4/3/2021) kemarin.
Sebagai pemilik suara sah, Ronny mengatakan bahwa tidak ada dualisme dalam tubuh Partai Demokrat. Hal ini sesuai dengan hasil Kongres V Partai Demokrat Tahun 2020 yang sudah disahkan oleh Kemenkumham.
“Saya selaku Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi menolak KLB (Kongres Luar Biasa) dan setia kepada kepemiminan Ketua Umum AHY,” tegas Ronny.
Menurutnya, SK Kemenkumham Nomor M.HH-15.AH.11.01 Tahun 2020 tertanggal 27 Juli 2020, sudah jelas mengesahkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat Parta Demokrat masa bakti 2020-2025. Dengan demikian tampuk kepemimpinan DPP Partai Demokrat akan tetap dipegang oleh AHY.
Sementara para kader partai berlambang mercy di Kota Bekasi pun sudah menyatakan fatsun kepada AHY. Didampingi para kadernya, Ronny Hermawan mengutuk pihak yang tengah mengupayakan KLB.
“Kami mengutuk keras kegiatan-kegiatan, upaya untuk melaksanakan kongres luar biasa. Tidak ada kongres luar biasa, kami hanya fatsun dan setia kepada AHY,” tutupnya.(YD)