Lingkar Media (Kediri) – Geliat politik mulai tampak di beberapa daerah wilayah Indonesia.
Partai-partai politik sudah menerjunkan kader-kadernya untuk bersosialisasi, baik untuk persiapan Pilihan Presiden maupun Pilihan Legislatif.
Suasana jalanan sudah mulai dipenuhi perang baliho oleh beberapa kader parpol.
Tak ketinggalan di daerah kabupaten dan kota Kediri, Jawa Timur.
Harun Al Rasyid, salah satu kader Partai Golkar, juga tampak rajin menyambangi dan menyapa masyarakat di Daerah Pilihannya.
Sebagai Calon Legislatif DPR RI dari daerah pilihan Jatim 6, yang terdiri dari Kab/Kota Kediri, Kab/Kota Blitar, dan Kab. Tulung Agung, rupanya ia sudah turun gunung bersosialisasi.
Banyak kelompok masyarakat yang sudah mulai di sapa, juga tokoh-tokoh masyarakatnya.
Tak segan ia berkunjung ke tokoh-tokoh sepuh Golkar yang belakangan ini mulai “tidak dihiraukan” oleh kader-kader di daerahnya.
“Saya ingin mengetuk hati para tokoh Golkar sepuh dan membangunkan dari lelap tidurnya, lalu mengajak beliau-beliau ini kembali bangkit untuk mengembalikan kejayaan Golkar sebagaimana di masa lalu saat mereka berkecimpung di dalamnya. Mereka ini sebetulnya masih mempunyai semangat tinggi dan mempunyai jaringan yang cukup bagus sehingga bila mereka kembali bergerak niscaya Golkar akan kembali meraup perolehan suara lebih bagus di Pemilu 2024 yg akan datang”. Demikian Harun Al Rasyid menjelaskan setelah bertemu dengan Ibu Sri Muljani Supandi, salah satu tokoh di Kota Kediri.
Didampingi Arie Kusnandar, yang juga tidak asing lagi di Kota Kediri, Sri Muljani mengatakan, “saya tergerak untuk membantu Pak Harun karena memang apa yang menjadi komitmennya sesuai dengan harapan kami.
Kami para orang tua ini sudah tidak butuh apa2. Ditegur dan di-uwongke saja sudah senang. Apalagi kalau kemudian bisa menyatukan visi dan misi kami”, jelasnya.
Rasanya gayung bersambut.
Langkah yang dilakukan Harun Al Rasyid disambut baik oleh para sesepuh.
Niat baik, tujuan baik, in syaa Allah mendapatkan hasil yang baik pula. (tty)