LINGKAR INDONESIA (Karawang) – Salah satu tokoh masyarakat Karawang, Marjuni Irchandy, S.H (Bang Arjun)  mengapresiasi sikap tegas Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono dalam mengikis preman jalanan.

“Saya memberikan apresiasi dana salut terhadap jajaran Kapolres Karawang, Tim Reskrim dan jajaran Polsek yang bergerak cepat menyikapi keluham masyarakat terkait maraknya gank motor dan begal yang sangat meresahkan masyarakat,” kata Bang Arjun, Minggu (2/4/2023).

Menurutnya, para begal selalu beraksi terutama saat  para karyawan pabrik yang bekerja shift 2 dan shif 3 malam. Mereka juga menyasar  para pedagang serta warga yang melintas di malam hari.

“Aksinya sangat ganas dan  tidak perduli dengan keselamatan korban, bahkan memakan korban jiwa dan cacat seumur hidup di buat para pelaku begal, gank motor dan remaja yang kerap hobby tawuran,” ujarnya.

Namun, dengan langkah cepat yang di lakukan pihak aparat keamanan dari Tim Polres Karawang, para penjahat ini mulai terkikis.

Untuk itu, selaku masyarakat dan Ketua umum DPP Lembaga Swadaya Masyarakat GPRI (Gempar Peduli Rakyat Indonesia), Bang Arjun memberikan apresiasi kepada jajaran Polres Karawang yang telah membuat rasa aman  dan nyaman di Kabupaten Karawang.

“Dengan amannya Kabupaten Karawang, maka para investir akan merasa aman berinvestasi disini, dan roda perekonmian Karawang akan semakin maju,” paparnya.

Pesan  bang Arjun kepada awak media kepada  masyarakat, temu cepat lapor cepat agar kita mempunyai peran penting dalam membantu kamtibmas yang sifatnya meresahkan masyarkat maupun bentuk-bentuk kriminal apapun di Kabupaten Karawang.

“Meski Karawang saat ini sudah kondusif dengan pengamanan dan berkat kerja keras jajaran Polres Karawang, namun kita sebagai masyarakat juga harus tetap waspada dan ikut andil dalam menjaga keamanan tersebut di lingkungan kita,” pungkasnya. (th)

 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan