
Lingkar Indonesia. Pada hari Senin, 18 November 2019 Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi ( BEM FE ) Universitas Islam 45 Bekasi menggelar salah satu kegiatan tahunannya yang di sebut ‘Ekonomi Festival’ dengan mengusung tema “Be First, Be Creative, Be unique.”
Wina selaku anggota BEM FE sekaligus menjadi ketua pelaksana dalam kegiatan ini menjelaskan bahwasanya Ekonomi Festival adalah agenda tahunan yang dibentuk pertama kalinya dalam sejarah BEM FE itu sendiri, dengan maksud dan tujuan untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa khususnya di Fakultas Ekonomi. Selama jadi mahasiswa haruslah kreatif dalam menuangkan ide serta gagasannya dalam sebuah kegiatan yang di wadahi oleh organisasi kemahasiswaan, tegasnya.
Lalu, menurut Malik selaku ketua umum BEM FE menjelaskan bahwa kegiatan tersebut diaplikasikan dengan tujuan untuk meningkatkan persatuan mahasiswa di setiap jurusan agar lebih sinergis dan lebih mengedepankan sikap gotong royong sesama mahasiswa fakultas ekonomi, baik dalam program formal maupun non formal. Dalam agenda kali ini, banyak mata lomba yang diselenggarakan. Ada Manajemen Expo yang dijalankan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen, ada lomba cerdas cermat ekonomi, lomba puisi, lomba marawis dan lomba basket. Lalu ada juga Himak Open yang di oleh Himpunan Mahasiswa Akuntansi. Adapun mata lomba yang diadakan oleh Himak yaitu lomba futsal, olimpiade akuntansi, lomba karya tulis ilmiah ,seminar perpajakan, terakhir ditutup Festival dengan parade musik sekaligus dihadiri oleh Artis Ibu Kota “Budi Doremi”.
Dalam kegiatan kali ini, ketua BEM FE mengungkapkan harapannya agar terciptanya mahasiswa Fakultas Ekonomi yang kompak serta kreatif dan tentunya ia juga berharap agar kegiatan ini dapat menjadi budaya setiap tahunnya dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia dilingkungan mahasiswa. Pungkasnya. Goez
#EkonomiFestival #UnismaBekasi #GotongRoyongStudent