
LINGKAR INDONESIA (Banyumas) – Pengurus Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (Anies) DPD Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah mengukuhkan pengurus Kordes sedapil 1 yang mencakup 42 desa/ kelurahan.
Acara pengukuhan dilaksanakan di RM Bletok, Banyumas, Selasa(2/5/2023), dan dihadiri seluruh pengurus DPD ANIES Banyumas, para pengurus dari 5 kecamatan (Korcam) serta pengurus Kordes dari 42 desa/ kelurahan.
“Dengan pengukuhan tersebut, DPD ANIES Banyumas telah mengukuhkan kepengurusan 17 kecamatan dan pengurus Kordes dari 200 an desa/ kelurahan. Sisanya, sekitar 100 Kordes akan kita kukuhkan akhir bulan Mei 2023 mendatang,” kata Fathurrokhman selaku panitia pengukuhan.
Menurut dia, pembentukan dan pengukuhan tingkat desa/ kelurahan ditujukan guna membangun jejaring tingkat desa/ kelurahan yang sekaligus juga membentuk jaringan tingkat TPS secepatnya.
“Tekad kami adalah memastikan secara konkrit kejayaan Pak Anies Baswedan di Banyumas, dan Jawa Tengah pada umumnya. Mohon dukungan dan doanya,” pungkasnya. (*/MLI).