Ate LK2D (Lembaga Kajian Kebijakan Daerah)

LINGKAR MEDIA-11/11/19. Cerita hari ini berbagai viral nya tentang kejadian yang ada di kota Bekasi saat ini,pembangunan infarstruktur yang sedang berjalan baik dari pemerintah pusat maupun daerah, aksi kenaikan UMK 2020, oleh sebagian pekerja, Kartu KS Bekasi selanjutnya yang belum lama ini viral nya tentang retribusi parkir, dll.. Ini sudah menjadi konsumsi publik dan mudah didapat dimedia manapun

Semua ini harus menjadi perhatian penting bagi seluruh masyarakat yang ada di kota Bekasi untuk lebih membuka mata atas realitas yang terjadi saat ini.

Berpandangan untuk Kota Bekasi “hal yang  terpenting bukan hanya sekedar pembentukan BUMD, lebih menarik nya lagi kita kembalikan kepada visi Dan misi serta RPJMD kota Bekasi, agar lebih terstruktur dan bermanfaat bagi masyarakat kota Bekasi, ini membutuhkan kerjasama yang masif antara berbagai pihak eksekutif, legislatif, yudikatif serta masyarakat. Agar mampu menciptakan solusi Pendapatan bagi Pemerintah Dan kesejahteraan masyarakat, kemajuan kota Bekasi.

Artinya program yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah Kota Bekasi baik eksekutif maupun legislatif adalah harus dijalankan karena sudah banyak masyarakat yang menunggu agar terasa bentuk kesejahteraan sosial. Maka, visi misi yang sudah ada adalah pelaksanaan penting dalam menjalankan program-program Pemerintah dan menjadi point penting antara Program dan apa saja yang menjadi dampak baik untuk masyarakat. Apa itu di bidang sosial, pembangunan fisik, pembangunan SDM , dll. Selanjutnya adalah masyarakat harus berperan aktif mengawasi program penting Pemerintah daerah agar bebas dari konflik internal, kasus korupsi, dan praktik-praktik gratifikasi di Kota Bekasi. Maka penting sekali peranan masyarakat, ormas, elemen organisasi kepemudaan, kemahasiswaan dll menjadi keselarasan antara Pemerintah daerah dan masyarakat dalam membuka kajian strategis untuk kota Bekasi dalam masalah apapun termasuk adalah kesejahteraan sosial, rasa aman masyarakat, dan ketentraman di Kota Bekasi.

Adapun kebijakan yang sudah tertera adalah RPJMD Kota Bekasi dan bisa di download di Media massa

Draft Kajian Strategis Kota Bekasi dalam visi dan misi menunjang RPJMD

Oleh: LK2D (Lembaga Kajian Kebijakan Daerah).

Bagikan:

Tinggalkan Balasan