LINGKAR INDONESIA (Jakarta) – Partai Golkar mengirim utusan pada Apel Siaga Perubahan Partai Nasdem di  Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/7/2023).

Utusan tersebut antara lain terdiri dari Ketua DPP Golkar Christina Aryani, Supriansa dan Rizal Mallarangeng.

Kehadiran mereka disapa secara spesial oleh Bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan dan menyebut bahwa Golkar sebagai partai sahabat.Bahkan,  Ketua Umum NasDem Surya Paloh juga menyapa perwakilan Golkar dengan menyebut mereka sebagai utusan khusus.

“Partai sahabat yang hadir bersama kita, Partai Golkar dan jajaran,” kata Anies.

Anies juga menyapa jajaran pengurus NasDem, para pemuda, tokoh agama, dan seluruh relawan pendukungnya.

Ketum Partai NasDem Surya Paloh pun menyapa khusus kehadiran Golkar. Di awal pidatonya, Paloh menyebut kehadiran ketiga elite Golkar itu merupakan utusan khusus.

“Rekan-rekan kita sebagai utusan khusus dari Partai Golkar juga hadir. Kita berikan tepuk tangan untuk itu,” ujar Paloh. Elite Golkar yang hadir pun berdiri dan melambaikan tangan.

Seperti diketahui, Partai NasDem menggelar Apel Siaga Perubahan Partai dengan mengusung tema ‘It’s Time Restorasi Indonesia’.

Acara tersebut merupakan agenda konsolidasi internal untuk melihat kekuatan partai dan kesiapan para bakal calon anggota legislatif menjelang Pemilu 2024. Karena itu, kegiatan ini diramaikan oleh ribuan kader partai dari berbagai wilayah Indonesia. (MLI)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan